BREAKING NEWS

Ratusan Lulusan SMK Muhammadiyah Pemalang Melamar Pekerjaan di Cikarang

Ratusan Lulusan SMK Muhammadiyah Pemalang Melamar Pekerjaan di Cikarang 


PEMALANG SUARA BERSATU.com  – SMK Muhammadiyah 1 Pemalang menjadi lokasi rekrutmen tenaga kerja PT Chemco Harapan Nusantara. Sebanyak 130 tenaga kerja lulusan SMK di Kabupaten Pemalang berusaha meraih kesempatan dengan melamar pekerjaan di perusahaan yang berlokasi di Cikarang, Bekasi, Jawa Barat. 

Para pelamar mengikuti proses seleksi di sekolah Muhammadiyah di Jl Dr Cipto Mangunkusumo Pemalang, belum lama ini.

Kepala SMK Muhammadiyah 1 Pemalang, Hasanudin, menerangkan bahwa rekrutmen karyawan PT Chemco Harapan Nusantara dilaksanakan di sekolahnya karena SMK Muhammadiyah 1 Pemalang telah menjalin kerja sama dengan perusahaan manufaktur tersebut.“Peserta rekrutmen merupakan lulusan SMK dari berbagai sekolah yang akan menempati posisi sebagai operator,” kata Hasanudin.
PT Chemco, lanjut dia adalah perusahaan manufaktur yang bergerak dalam produksi komponen automotif berkualitas tinggi. Perusahaan tersebut memproduksi roda aluminium, sistem rem, serta die casting (pengecoran logam).

Karena menghasilkan produk-produk dengan kualitas tinggi, PT Chemco berkomitmen mempekerjakan tenaga kerja yang memiliki kualitas terbaik. Tahap awal seleksi yang dilakukan di SMK Muhammadiyah 1 Pemalang diawali dengan pengukuran tinggi badan peserta rekrutmen, yang disyaratkan minimal 165 sentimeter.

Tahapan berikutnya adalah menguji kejujuran para peserta melalui metode tertentu, yang mengakibatkan beberapa peserta memilih mengundurkan diri secara sukarela.

Sementara itu, karena proses rekrutmen dilaksanakan di SMK Muhammadiyah 1 Pemalang, lulusan sekolah ini turut bersaing memperebutkan posisi yang tersedia. Kepala sekolah menyebutkan bahwa setiap tahunnya sekitar 50 persen lulusan berhasil terserap di dunia industri.

“Kebanyakan lulusan sekolah kami lebih memilih bekerja di sekitar tempat tinggal mereka. Ada dua pabrik yang menjadi favorit, yaitu pabrik yang berlokasi di wilayah Surajaya dan Kramat, serta pabrik yang berada di jalan lingkar utara Pemalang,” ujarnya.

Penulis : Susilo Hadi.
Editor. : Rudiono 

Berita Terbaru
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image